Tokyo – Pasukan Bela Diri Angkatan Udara Jepang akan ambil bagian dalam latihan militer bersama Angkatan Udara Kerajaan Inggris sebagai langkah meningkatkan kerja sama antara kedua negara di Asia Timur.
Menteri Pertahanan Jepang Gen Nakatani dan Menteri Pertahanan Inggris Michael Fallon telah bertemu di Tokyo bulan ini. Mereka sepakat satuan Angkatan Udara Kerajaan Inggris, Eurofighter Typhoon, akan bertolak menuju Jepang untuk pertama kalinya.
Kementerian Pertahanan Jepang sedang membuat persiapan latihan bersama yang akan diadakan pada musim gugur. Seorang pejabat kementerian menyebutkan kedua negara memiliki nilai-nilai yang sama, dan peningkatan kehadiran Inggris di kawasan akan memberikan tekanan bagi Cina. Beijing selama ini meningkatkan aktivitas maritimnya dan menggerakkan militernya lebih aktif di kawasan Asia.
Pikiran-Rakyat.com