Serah Terima Jabatan, Kadispen TNI AU Janji Tidak Alergi dengan Media


Dinas Penerangan Angkatan Udara (Dispen AU ) menggelar acara pisah sambut Kepala Dinas Penerangan Angkatan Udara (Kadispen TNI AU) yang baru. Acara pisah sambut itu dilakukan oleh Kadis TNI AU yang lama Marsma Hadi Tjahjanto kepada Kadispenau yang baru Marsma Dwi Badarmanto.

Marsma Dwi Badarmanto dalam sambutan pertamanya sebagai Kadispen TNI AU yang baru mengatakan bahwa dirinya tidak akan menjauhi para jurnalis dan malah sebaliknya, ia akan mendekat terus dan bekerjasama dengan para jurnalis.

"Saya akan mendekati sahabat-sahabat jurnalis. Saya akan mengadakan pertemuan-pertemuan dengan sahabat wartawan untuk berbagi informasi seputar TNI AU," ucap pria kelahiran 20 Mei 1958 ini di Gedung Griya Ardhya Garini, Halim Perdanakusuma, Jakarta, Kamis (23/4/2015)

Sebelum mendapat tugas sebagai Kadispen TNI AU, Marsma Dwi Badarmanto sempat ditugaskan diberbagai negara seperti di Tiongkok, Rusia, Jerman, Amerika Serikat, dan Jepang. Beberapa tanda kehormatan pun pernah ia dapatkan, seperti Bintang Swa Bhuwana Paksa Nararya, Satyalencana Kesetiaan XXIV Tahun, Satyalencana Kesetiaan XVI Tahun, Satyalencana Kesetiaan VIII Tahun, dan Satyalencana Dwidya Sistha.

Sementara itu, pejabat Kadispen TNI AU yang lama Marsma Hadi Tjahjanto bercerita saat dirinya endapatkan surat tugas menjadi Kadispenau 1,5 tahun yang lalu.

"Dulu saya memimpin di Basarnas, dan ketika saya mendapatkan tugas sebagai Kadispenau pada 1,5 tahun lalu, saya sangat senang. Karena saya bisa kembali ke komunitas Cilangkap, dan tentunya ke TNI AU," ujar Marsma Hadi Tjahjanto yang didampingi istri.

Marsma Hadi juga menambahkan bahwa dirinya akan mendukung penuh tugas baru yang akan diemban oleh Marsma Dwi Badarmanto sebagai Kadispenau. Walau dirinya berada jauh dari Halim Perdanakusuma, namun ia siap membantu Kadispenau yang baru.

"Biar saya jauh, namun saya akan mendukung penuh Kadispenau yang baru. Dan semoga bapak sukses selalu," lanjut Danlanud Abdulrahman Saleh yang baru ini.(Detik)

Ikuti kami di instagram @militerysindonesia

Artikel Terkait