Dua F-14 Tomcat AS Merontokkan Dua Mig-23 Flogger Libya (VIDEO)


Setelah dua pesawat tempur F-14 Tomcat AS dari skuadron VF-41 Black Aces menembak jatuh dua jet tempur Su-22 t Fitters pada 19 Agustus 1981, pesawat tempur Tomcat berhadapan lagi dengan jet tempur dari LARAF (Libya Arab Republic Air Force) pada 4 Januari 1989, saat itu dua jet tempur F-14 dari skuadron VF -32 Swordsmen menembak jatuh dua jet tempur MiG-23 Flogger.

Dalam video berikut Anda dapat melihat, untuk pertama kalinya, seluruh pertempuran udara, termasuk yang belum pernah dirilis sebelumnya (setidaknya tidak tersedia di Web).

Dogfight udara mematikan terjadi selama latihan navigasi yang dilakukan oleh Armada Keenam AS dilepas pantai Libya.

Dua pesawat tempur F-14 skuadron VF-32 , BuNo. 159.610, dengan tanda panggilan “Gypsy 207” diterbangkan oleh Commander Joseph B. Connelly dan Commander Leo F. Enwright sebagai Radar Intercept Officer (RIO) dan BuNo. 159437, dengan tanda panggilan “Gypsy 202? diterbangkan oleh kapten Hermon C. Cook III dan letnan Commander Steven P. Collins sebagai RIO.

Mereka terbang berpatroli sebagai Combat Air Patrol (CAP) dari kapal induk USS John F. Kennedy (CV-67), ketika pesawat peringatan dini E- 2C mendeteksi dua jet tempur MiG Libya lepas landas dari pangkalan udara Bumbah.

Pesawat tempur F-14 dengan radar AWG-9 pada jarak 72 mil, mendeteksi kehadiran jet tempur Flogger yang terbang menuju kearahnya.

Seperti dibuktikan dengan komunikasi radio antara awak pesawat yang terlibat dalam pertempuran, skuadron VF-32 melakukan manuver penghindaran selama lima kali untuk menghindari konfrontasi, tetapi pesawat tempur LARAF selalu berputar dan berhadapan kembali .

Kemudian pada rekaman di 6 menit 27 detik, pada kisaran 12,9 mil terdengar Gypsy 207 berteriak tembak “Fox One”, yang berarti bahwa ia baru saja menembakkan rudal Sparrow , mungkin karena masalah bimbingan, rudal meleset.

F-14 dan MiG terus bergerak lebih dekat sampai pada 6 menit dan 37 detik dalam video, Gypsy 202 menembakkan rudal Sparrow lagi pada jarak sekitar sepuluh mil terhadap Flogger yang sama dan menghancurkannya.

Pada 7 menit dan 21 detik, tampak jet tempur Flogger yang tersisa berada tepat didepan mereka. Connelly dan Enwright yang tidak menia-nyiakan kesempatan dari MiG-23 menyerukan tembak “Fox Dua” (mengacu pada peluncuran rudal Sidewinder) pada menit 7dan 36 detik.

Yang perlu diperhatikan di 7 menit dan 44 detik rudal menghantam Flogger kedua dan merontokkannya.
Kedua pilot Libya berhasil eject menyelamatkan diri pada menit terakhir pesawatnya hancur.

Theaviationist

Ikuti kami di instagram @militerysindonesia

Artikel Terkait