Pasukan tentara Yaman, didukung oleh para pejuang dari Popular Committees sekutu, telah menghancurkan empat kapal militer Saudi di perairan barat daya negara itu, sebagai pembalasan terhadap pemboman Saudi tanpa henti terhadap Yaman.
Situs berita Yaman melaporkan bahwa pasukan Yaman menargetkan kapal dengan rudal permukaan-ke-permukaan pada hari Kamis dini hari, ketika kapal mendekati kota pelabuhan Mocha, yang terletak di provinsi Taif, di barat daya negara itu.
Arab Saudi telah mengerahkan kapal-kapal di seluruh pantai Yaman dalam upaya untuk mendukung serangan udara dan untuk mempertahankan blokade yang dilakukan oleh negara di Semenanjung Arab tersebut.
Sebelumnya pada hari Rabu kemarin, pasukan Yaman juga berhasil menembak jatuh sebuah pesawat mata-mata Saudi di distrik Harad, sebelah barat laut provinsi Hajjah.
Arab Saudi terus melakukan serangan udara mematikan dan mengirim pesawat tempur mereka untuk menyerang berbagai kabupaten di provinsi Amran, barat laut Yaman. Setidaknya 15 orang tewas dan 44 lainnya menderita luka-luka ketika agresi udara tersebut ditargetkan untuk menghancurkan pabrik semen.
Yaman telah berada di bawah serangan udara Arab Saudi sejak 26 Maret tahun lalu. Serangan Saudi dimaksudkan untuk melemahkan gerakan Houthi Ansarullah dan membawa mantan presiden, Abd Rabbuh Mansur Al-Hadi, kembali berkuasa.
Hampir 8.280 orang, di antaranya 2.236 anak-anak, dilaporkan telah tewas dan lebih dari 16.000 lainnya terluka. Serangan juga telah memporak-porandakan berbagai infrastruktur, menghancurkan banyak rumah sakit, sekolah, dan pabrik-pabrik.
abna24