“Bulan ini empat pesawat akan dikirim. Tahun depan, enam akan dikirimkan sesuai kontrak, “kata Sergey Korotkov, Direktur Jenderal perusahaan MiG kepada wartawan India yang berada di Rusia atas undangan United Aircraft Corporation (UAC).
India telah memesan 45 pesawat tempur MiG-29K dari Rusia dalam dua gelombang – 16 pesawat pada tahun 2004 bersama dengan kontrak untuk memperoleh kapal induk INS Vikramaditya dan 29 pesawat lainnya di tahun 2010.
Yang unik, India adalah pelanggan pertama MiG-29K varian peluncuran dari kapal induk, bahkan sebelum Angkatan Laut Rusia memilikinya. Sementara 16 MiG-29K sudah memperkuat kapal induk INS Vikramaditya, Mi9-29K lainnya akan beroperasi bersama kapal induk buatan dalam negeri INS Vikrant, yang dijadwalkan akan mulai memperkuat India pada tahun 2018.
Dengan pengiriman batch pertama enam MiG-29 dari Rusia, tahap berikutnya modernisasi pesawat tempur di India telah dimulai dan berjalan sesuai jadwal. Ada program peningkatan pesawat tempur lain yang saat ini masih berjalan, yakni upgrade Mirage dan Jaguar.(Asiadefencenews)